Petugas Pemuktahiran Data Pemilih (Pantarlih) Kelurahan Duri Selatan diharapkan menjalani tugas pencocokan dan penelitian (coklit) dengan penuh tanggung jawab.
Demikian disampaikan Lurah Duri Selatan, Tariswan pada kegiatan pelantikan dan bimbingan teknis (Bimtek) 50 petugas Pantarlih untuk pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta Tahun 2024, di kantor Kelurahan Duri Selatan, Tambora.
Menurut Lurah Duri Selatan, Tariswan, petugas Pantarlih akan menjalani tugas selama 1 bulan, dimulai dari pelantikan dan Bimtek hingga 25 Juli 2024. Mereka melakukan coklit sebanyak 13170 data pemilih di wilayah Kelurahan Duri Selatan.
Untuk menyukseskan kegiatan tersebut, Tariswan juga berharap warga Kelurahan Duri Selatan dapat menerima petugas Pantarlih dengan baik. Sehingga mereka dapat bekerja maksimal dalam menjalankan tugas pencoklitan dan penduduk yang berhak ikut pada Pemilihan Kepala Daerah Jakarta pada 27 November 2024 nanti akan bisa menggunakan hak pilihnya.
"Pantarlih adalah ujung tombak dalam pengumpulan data pemilih yang akurat di lingkungannya masing-masing," tuturnya saat dikonfirmasi, Selasa (25/6).
Sementara itu, Ketua PPS Kelurahan Duri Selatan, Muhamad Latif Mubdi menjelaskan, 50 petugas Pantarlih menjalani tugas coklit sebanyak 13170 data pemilih pada 25 TPS. Mereka bertugas dengan kelengkapan atribut seperti tanda pengenal, rompi, topi, alat tulis, stiker coklit dan aplikasi e-coklit.
"Tapi sebelumnya, petugas Pantarlih mendapat pembekalan dan bimtek selama 1 hari. Harapannnya, Pantarlih bisa bekerja sesuai aturan yang sudah ditetapkan. Selain itu, tidak menunda pekerjaan, dan melaksanakan pencocokan data pemilih dengan seksama," tambahnya. (why)