Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Kota Jakarta Barat merasa bersyukur atas torehan penghargaan kota layak anak tahun 2022 pada kategori Nindya yang diberikan Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak.
"Kemarin, kita mendapatkan penghargaan sebagai kota layak anak tahun 2022 kategori Nindya. Penghargaan langsung diberikan Menteri PPPA, I Gusti Ayu Bintang kepada Wali Kota Jakarta Barat, Yani Wahyu Purwoko pada peringatan Hari Anak Nasional," kata Kepala Inspektorat pembantu Kota Jakarta Barat, Dzikran Kurniawan, saat menjadi pembina apel pagi di halaman kantor Walikota Jakarta Barat, Senin (25/7) pagi.
Menurut Dzikran, torehan tersebut berkat kerja dan upaya instansi terkait dibawah pimpinan Wali Kota Jakarta Barat.
"Penghargaan ini menjadi motivasi kita untuk terus berkomitmen melalui berbagai kebijakan, program dan kegiatan lainnya," tuturnya.
Selain memperoleh penghargaan tersebut, lanjut Dzikran, Pemkot Jakarta Barat juga memiliki kegiatan yang berlangsung setiap Jumat. Namanya, Jumat Berfaedah. Kegiatan ini melibatkan banyak elemen, mulai dari pemerintah, TNI-Polri, PCNU, Muhammadiyah, DMI, FKUB , FKDM dan sebagainya.
Dalam apel senin pagi tersebut, Dzikran juga meminta agar aparat sipil negara untuk efisien dalam menggunakan anggaran. Terlebih lagi pada kegiatan-kegiatan yang memerlukan pendampingan dari kejaksaan. (why)