Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Barat menggeber pengangkutan sisa sampah banjir yang belum terangkut di tiga wilayah kecamatan, yakni Cengkareng, Kalideres dan Kebon Jeruk.
"Pengangkutan sampah sisa banjir yang belum terangkut difokuskan di Kecamatan Kalideres, Kebon Jeruk dan Cengkareng," sebut Kepala Suku Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Kominfotik) Jakarta Barat, Sugiono, Jumat (10/1). Dijelaskan, penanganan sampah pasca banjir di Jakarta Barat melibatkan seluruh satuan/unit kerja perangkat daerah (SKPD/UKPD), kecamatan, kelurahan, PPSU unsur TNI-Polri dan lainnya.
Lebih lanjut dikatakan, untuk Kecamatan Cengkareng titiknya antara lain di RW 11 dan 12 Kelurahan Rawa Buaya, dikerahkan 13 truk Sudis Sumber Daya Air (SDA), lima truk Sudis Lingkungan Hidup (LH), lima truk Sudis Bina Marga dan dua shovel.
Di Kecamatan Kalideres di RT 01, 02, 04 dan 05 RW 01 Semanan. Dikerahkan 25 truk Sudis SDA, lima truk Sudis LH, empat truk Sudis Kehutanan, tujuh truk Satpol PP dan dua shovel. Sedang di Kecamatan Kebon Jeruk, tepatnya di RW 05 Kelurahan Kedoya Selatan. Dikerahkan lima truk Sudis Bina Marga, lima truk Sudis LH dan dua shovel.
Sugiono menambahkan, pengangkutan sampah pasca banjir di Jakarta Barat dilaksanakan serentak sejak Ahad (5/1) lalu, di enam wilayah kecamatan. “Hari Minggu lalu, seluruh unit di Jakarta Barat turun ke wilayah kerja bakti membersihkan dan mengangkut sampah sisa banjir di enam wilayah kecamatan. Hari ini pengangkutan masih berjalan di titik yang belum terangkut dan terus dilakukan sampai tuntas seluruhnya,†tandasnya. (Aji)
20 Mei 2024