Puluhan petugas Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta
Barat, melakukan rutinitas menguras lumpur saluran air di sepanjang Jalan
Kedoya Raya, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Mereka menguras lumpur sejak pagi
hingga menjelang sore.
Aktifitas “pasukan biru†menguras lumpur saluran air pun
menuai apresiasi dari warga sekitar. Mereka bekerja dengan penuh semangat.
Lumpur yang dimasukan dalam karung ditumpuk rapih di sisi jalan, sebelum akhirnya diangkut
truk untuk dibuang di tempat pembuangan akhir.
“Berdasarkan pengamatan warga di sini, hampir dua minggu,
mereka melakukan pekerjaan menguras lumpur sepanjang Jalan Kedoya raya. Dari pagi
hingga menjelang sore. Lumpur yang mereka masukan dalam karung ditumpuk rapi di
bahu jalan, sambil menunggu truk datang mengangkut,†ujar Sinambela, Warga
Kedoya, Kebon Jeruk.
Menyikapi hal
tersebut, Kepala Seksi Pemeliharaan Sudis SDA Jakarta Barat, Juniarto
Ardiyansyah mengatakan bahwa aktivitas yang dilakukan itu merupakan rutinitas
yang dijalani setiap hari. Mereka bekerja dari pagi hingga pukul 14.00 WIB.
Untuk bulan Ramadan, Pemda DKI Jakarta memberikan toleransi
dalam beraktivitas. Artinya, ada pengurangan waktu bekerja. “Karena bulan Ramadan,
Pemda DKI Jakarta memberikan toleransi batasan waktu kerja,†ujarnya.
Dalam pengurasan lumpur di Jalan Kedoya Raya, petugas berhasil
menguras kurang lebih ribuan karung. Kemudian karung yang ditata di pinggir bahu
jalan, nantinya diangkut ke truk untuk kemudian dibuang di tempat pembuangan
akhir.
Sementara itu, Kepala Sudis SDA Jakarta Barat, H. Imron
mengatakan, pasukan biru memiliki tugas yang harus dikerjakan, satu diantaranya membersihkan
lumpur saluran air. Pekerjaan itu rutin dilaksanakan setip hari. Terlebih,
menjelang libur lebaran, mereka tetap menjalani tugasnya. “Saat ini PHL sedang
gencar melakukan kegiatan pengurasan saluran air, untuk mengantisipasi banjir saat
idulfitri,†tambahnya. (why)
20 Mei 2024