Mobil vaksinasi Covid-19 keliling membuka pelayanan di GOR Bulutangkis Cendrawasih, Kelurahan Cengkareng Barat Kecamatan Cengkareng Jakarta Barat, Kamis (8/7).
Mobil vaksinasi keliling/Plusjakarta kolaborasi Pemprov DKI Jakarta dan Hippindo DKI itu berisi tim yang terdiri atas dua tenaga kesehatan (nakes) dan lima petugas administrasi. Pelayanan dibuka mulai pukul 13.30-17.30. Kehadiran mobil vaksinasi Plusjakarta di wilayah tersebut disambut antusias warga Cengkareng Barat.
Lurah Cengkareng Barat R Ilham Agustian mengapresiasi vaksinasi mobile singgah di wilayahnya. “Ini kegiatan vaksinasi mobile yang diselenggarakan Pemprov DKI kolaborasi dengan Hippindo, lokasinya di wilayah RW 07, GOR Bulutangkis Cendrawasih,†ujarnya. “Antusias warga baik yang daftar online maupun datang langsung sangat tinggi.â€
Disebutkan, sasaran vaksinasi mobile di wilayahnya itu sekitar 200 warga. “Sasaran dari yang daftar melalui aplikasi JAKI sekitar seratus orang luar Cengkareng Barat. Sedangkan untuk sasaran kita warga RW 07 Cengkareng Barat. Vaksinasi ini untuk umum, usia 12 tahun ke atas,†jelas Ilham.
Lebih lanjut diungkapkan, untuk percepatan pencapaian vaksinasi pihaknya bersama puskesmas setiap hari rutin membuka vaksinasi dinamis di tiap RW. “Hari ini ada di RW 06, tempatnya sekretariat RW, dan RW 10 di SMPN 249. Kami mengimbau bagi warga yang belum vaksin agar segera mendatangi tempat vaksin dinamis terdekat. Kami harap semua warga bisa ikut vaksin supaya kita bisa memutus mata rantai penyebaran Covid-19,†imbuhnya.
Ia menambahkan, pencapaian vaksinasi untuk Lansia di wilayahnya hingga kini telah mencapai sekitar 81 persen dari target 5.000-an Lansia. Sedang usia 18 tahun ke atas untuk sementara sekitar 31 persen dari target 8.000-an. Sementara untuk yang usia 12 tahun ke atas baru dibuka di kegiatan ini. Sasarannya sekitar 5000-an dan untuk pelaksanaannya koordinasi dengan Sudis Pendidikan. (Aji)
20 Mei 2024