Lurah Tegal Alur, M.Suratman, bersama masyarakat melaksanakan gerebek sampah dan lumpur saluran air di lingkungan RW 12, Tegal Alur, Minggu (13/12) pagi. Kegiatan ini dilakukan dalam upaya mengantisipasi genangan saat musim hujan.
Gerebek sampah dan lumpur saluran di lingkungan RW 12, Tegal Alur, dimulai sekitar pukul 07.00 WIB. Warga bergotong-royong membersihkan lingkungan, terutama menguras lumpur saluran air yang mengalami pendangkalan.
"Kegiatan ini rutin dilaksanakan pada lingkungan warga dalam upaya mengantisipasi genangan saat musim hujan," ujar M. Suratman.
Ia memaparkan, gerebek sampah dan lumpur saluran air menghasilkan masing-masing 3 meter kubik sampah dan lumpur. Hasil pengurasan dimasuki karung sebelum diangkut armada kebersihan tingkat kelurahan.
Kegiatan gerebek sampah dan lumpur di lingkungan RW 12 Tegal Alur, tetap menerapkan prosedur protokol kesehatan pencegahan covid-19. Warga yang melaksanakan kerja bakti wajib memakai masker. "Kami selalu memberikan sosialisasi penerapan protokol kesehatan 3M. Kami berikan masker kepada warga yang kedapatan tidak memakai masker," tambahnya. (why)
20 Mei 2024