Tiga Pilar Kelurahan Tanah Sereal berkolaborasi dengan Suku Dinas Kesehatan Jakarta Barat gencar melaksanakan vaksinasi covid khusus anak usia 6-11 tahun di wilayah Kelurahan Tanah Sereal. Satu diantaranya dengan memberikan layanan jemput bola.
Lurah Tanah Sereal, Hj. Suharti mengatakan, layanan jemput bola dilaksanakan pada anak-anak Taman Kanak (TK) Jihadul Akbar. Hal ini dilakukan sebagai upaya mempercepat capaian target vaksinasi anak, terlebih kegiatan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) 100 % telah dilaksanakan.
Bersama orangtua dan tenaga pengajar, mereka dibawa sentra vaksinasi covid khusus anak di kantor Kelurahan Tanah Sereal.
"Lokasi kantor Kelurahan yang berada di tengah-tengah permukiman warga dirasakan tepat untuk dijadikan tempat pelaksanaan vaksinasi dinamis," lanjutnya saat dikonfirmasi Selasa (18/1).
Pelaksanaan vaksinasi covid khusus anak berlangsung dengan penerapan protokol kesehatan. Anak-anak TK Jihadul Akbar yang mengikuti vaksinasi juga menjalani serangkaian tahapan vaksinasi, mulai dari pendaftaran, skrining kesehatan, hingga observasi.
"Kami telah mendata, anak yang akan divaksin berjumlah 100 anak. Mereka harus didampingi orangtua dan dalam kondisi sehat,"tuturnya.
Ia berharap, pemberian vaksinasi covid bertujuan untuk meningkatkan imunitas tubuh dari serangan penyakit, terutama penularan covid-19. "Kami mengapresiasi terhadap penyelenggaran taman kanak-kanak dan guru pendidik yang mendukung program jemput bola," tambahnya. (why)