Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Barat mencanangkan Kampung Merdeka COVID-19 serentak di 56 RW, Sabtu (6/6) pagi.
Salah satu RW yang dinyatakan Kampung Merdeka COVID-19 dan dipilih sebagai pusat pencanangananya adalah lingkungan RW 05 Kelurahan Tanjung Duren Utara (TDU) Kecamatan Grogol Petamburan. Pencanangan dilakukan oleh Wali Kota Jakarta Barat H Rustam Effendi bersama Dandim 0503 Letkol Kav Valian Wicaksono dan Kapolres Metro Jakbar Kombes Pol Audie S Latuheru.
RW tersebut dinilai layak menjadi contoh bagi RW lainnya di Jakarta Barat karena selama ini telah berhasil mencegah oronavirus Disease 19 (COVID-19) masuk ke lingkungannya. Kekompakan, kepedulian dan ketertiban seluruh warga dengan dukungan aparat wlayah serta komponen masyarakat menjadi kunci sukses keberhasilan tersebut.
Ketua RW 05 TDU, Jumadi, mengungkapkan warganya telah melakukan langkah-langkah antisipasi sejak Maret 2020. Di antaranya, berkoordinasi dengan pimpinan/aparat wilayah setempat untuk mengurangi akses keluar-masuk lingkungan RW 05 yang terdiri atas 14 RT untuk mendeteksi dini penyebaran COVID-19.
Seluruh warga diimbau untuk tetap di rumah, menyalurkan bantuan sembako kepada warga yang membutuhkanan dan memastikan tidak ada yang kekurangan atau kelaparan walaupun tetap di rumah. Warga yang keluar-masuk lingkungan RW 05 wajib pakai masker. Mereka membudayakan cuci tangan dengan sabun, menjaga jarak jika harus keluar rumah, melakukan disinfektan terhadap kendaraan roda dua dan empat yang masuk/keluar RW 05.
“Pengecekan suhu tubuh dilakukan kepada siapa pun yang hendak masuk ke RW 05. Dengan seizin pimpinan wilayah, kami juga koordinasi dengan tim kesehatan kelurahan terkait data pasien COVID-19 di wilayah, by name by addres, agar kami tetap membantu, memonitor kebutuhan makanan dan pergerakan pasien yang melakukan isolasi mandiri dengan pendekatan humanis,†jelas Jumadi.
“Saat ini kami masih tetap melakukan antisipasi dan selalu mendeteksi warga yang keluar-masuk DKI diimbau untuk isolasi mandiri. Termasuk warga pendatang maupun yang mempunyai kegiatan di lingkungan sekitar. Hal ini kami lakukan semata-mata karena semangat kebersamaa kami.â€
Jumadi menyampaikan, warganya dan seluruh komponen masyarakat bersyukur lingkungan RW 05 TDU Merdeka COVID-19. “Dengan dicanangkannya lingkungan kami sebagai Kampung Merdeka, ini adalah satu motivasi bagi kami agar lebih mewaspadai penyebaran COVID-19 di RW 05 dan RW lainnya,†ujarnya. Menurutnya, keberhasilan menjadi Kampung Merdeka COVID-19 karena kerjasama seluruh komponen masyarakat, seperti Dekot, forum RT-RW, FKDM, LMK, Karang Taruna, PKK dan lainnya.
“Ini juga tak lepas dari peranan mitra Citra Bhayangkara, Bhabinkamtibmas, Babinsa, kader posyandu, jumantik, tokoh masyarakat dan agama, sehingga wilayah kami menjadi Kampung Merdeka COVID-19 dan dicanangkan oleh Bapak Wali Kota Jakarta Barat, H Rustam Effendi. Kami siap untuk mengemban amanah sebagai Kampung Merdeka COVID-19. Kami atas nama warga RW 05 TDU mengucapkan terima kasih atas kepercayaan tersebut,†pungkasnya. (Aji)
20 Mei 2024