Kelurahan Kamal Kecamatan Kalideres Jakarta Barat memberikan satu unit mesin pompa (jet pump) untuk dimanfaatkan di Taman Sensori, Jalan Pandawa, RT 08/02 Kamal.
Pompa diserahkan Lurah Kamal, Edy Sukarya kepada Ketua RW 02, Imam Bakhori, di Taman Sensori, Senin (18/11) sore. Hadir jajaran perangkat Kelurahan Kamal, tokoh masyarakat, RT/RW, PKK, Dasawisma dan lainnya.
“Kita dari Kelurahan kamal memberikan perangkat mesin jet pump yang dipergunakan untuk menyiram di sekitar lokasi Taman Sensori. Mudah-mudahan dengan pemberian alat ini nantinya dapat digunakan dengan baik sehingga pelaksanaan perawatan taman yang ada sekarang jauh lebih mudah dan baik,” ujar Edy Sukarya.
Ia berharap dengan pemberian pumpa air untuk menyiram tanaman yang ada di taman tersebut bisa tumbuh subur.
“Airnya mudah-mudahan melimpah. Karena yang kita lihat di sekitar kita memang untuk menyiram taman ini memerlukan alat, karena cukup luas areanya. Saya mohon Pak RW dapat menerima alat ini, terima kasih,” kata Edy.
Sementara itu, Ketua RW 02, Imam Bakhori, atas nama pengurus RT/RW, kader PKK dan Dasawisma mengapresiasi pemberian pompa tersebut.
“Saya ucapkan terima kasih kepada Pak Lurah Kamal, Edy Sukarya atas pemberiannya pompa untuk menyiram tanaman yang ada di Taman Sensori Kamal ini. Artinya, Pak Lurah ini memang kerja bahagia dan kerja nyata,” katanya.
Menurutnya, pemberian pompa menjadi solusi sehingga tanaman bisa tumbuh subur dan berkembang.
“Karena ibu ibu kader PKK sampai saat ini terkendala untuk menyiram tanaman, sampai tanaman ini kurang berkembang. Nah, Pak Lurah memberikan solusi, inilah pompa untuk penyiraman yang lebih baik. Terima kasih, semoga pemberian ini bermanfaat, berguna untuk warga Kamal,” pungkasnya. (Aji)