Kader PKK dan Dasa Wisma Kelurahan Semanan, Kalideres, Jakarta Barat melaksanakan ronda COVID-19 di permukiman warga RW 01, Semanan, Jumat (30/10) pagi. Mereka membawa kentungan bambu sambil mengingatkan warga untuk selalu menerapkan protokol kesehatan 3M.
Lurah Semanan, Bayu F. Gantha menerangkan, kegiatan ronda COVID memang rutin dilaksanakan di wilayah Kelurahan Semanan. Ini dilakukan sebagai upaya mencegah penyebaran penularan COVID-19.
Ronda COVID-19 yang berlangsung dipermukiman warga RW 01, Semanan, diikuti para satgas padat karya. Mereka terdiri dari masyarakat, pengurus RW dan RT, kader PKK dan Dasa Wisma, FKDM, LMK serta unsur tiga pilar.
Dalam kegiatan itu, satgas padat karya yang didominasi kaum ibu ini memberikan sosialisasi pentingnya menerapkan protokol kesehatan 3M yakni Mencuci tangan dengan sabun, Memakai masker dan Menjaga jarak.
"Warga diingatkan terus untuk selalu menerapkan protokol kesehatan 3M, termasuk imbauan larangan berkerumun. Bila mana ada warga yang tak pakai masker, satgas langsung menegurnya," tutur Bayu.
Selain sosialisasi protokol kesehatan, satgas penanganan COVID-19 kelurahan Semanan juga melakukan penyemprotan cairan disinfektan. Ini menjadi bagian dalam upaya mencegah penularan COVID-19.
"Mudah-mudahan warga tersadar akan kesehatan. Karena obat mujarab pencegahan hanya dengan penerapan 3M tersebut." tambahnya. (why)
20 Mei 2024