Suku Dinas Sosial Jakarta Barat telah menjangkau sebanyak 1.195 Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS) selama periode Januari-September 2023,
Kepala Suku Dinas Sosial Jakarta Barat, Suprapto, merinci hasil penjangkauan per bulan. Pada Januari sebanyak 108 orang, Februari 225, Maret 198, April 89, Mei 139, Juni 96, Juli 146, Agustus 86 dan September 108 orang.
"Jadi, total hasil penjangkauan selama sembilan bulan, dari Januari hingga September 2023 sebanyak 1.195 PPKS," sebut Suprapto, Kamis (5/10).
Ia mengungkapkan, ribuan lebih PPKS yang ditertibkan dalam kurun waktu tersebut merupakan hasil kegiatan rutin yang dilakukan personel gabungan Pengawasan dan Pengendalian Sosial (P3S) Sudis Sosial, Satpol PP, TNI dan Polisi di titik-titik lokasi, seperti perempatan lampu merah Cengkareng, Grogol, Slipi, Tomang, Kalideres, Jalan Daan Mogot, TB Tubagus Angke dan lainnya.
Suprapto menambahkan, PPKS yang terjaring terdiri atas gelandangan, pengemis, wanita, waria, pengamen, pemulung, psikotik/ODMK, asongan, pak ogah, anak jalanan dan lainnya.
"PPKS hasil penjangkauan diserahkan ke Panti Sosial Kedoya untuk diberikan pembinaan. Jadi, penjangkauan untuk menekan jumlah PPKS di DKI khususnya Jakarta Barat," katanya. (Aji)