Sebanyak delapan unit kendaraan pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan kebakaran di Vihara Dharma Tedja, Jalan Angke Indah No 23A, RT 01/01, Kelurahan Angke, Kecamata Tambora, Jakarta Barat, Senin (19/6).
Kepala Seksi Operasi Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat, Syarifudin, mengungkapan kebakaran berhasil dipadamkan sekitar pukul 06.00. Pihaknya menerima informasi kebakaran dari seorang warga yang datang langsung ke Pos Damkar Angke.
"Pemadaman dimulai sekitar pukul 05.01 dan selesai pada pukul 06.00," ujarnya.
Dikatakannya, selain delapan unit armada Damkar, pemadaman mengerahkan sekitar 36 personel Sudis Gulkarmat Jakarta Barat.
"Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut.”
Ia menambahkan, kebakaran terjadi di area lahan seluas 200 meter persegi dengan perkiraan kerugian sekitar Rp 300 juta. Penyebab kebakaran diduga karena hubungan arus pendek listrik atau korsleting. (Aji)