Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan cabang Jakarta Barat dan Rumah Sakit (RS) Hermina Daan Mogot, Kalideres mengadakan penandatanganan kerjasama jaminan kesehatan masyarakat, Selasa (10/10) siang.
Kegiatan berlangsung di ruang serba guna lantai V RS Hermina Daan Mogot. Kerjasama ditandatangani Kepala BPJS Kesehatan cabang Jakarta Barat, Eddy Sulistijanto Hadi dan Direktur RS Hermina Daan Mogot, drg Iing Ichsan Hanafi. Jaminan kesehatan masyarakat yang dikelola RS Hermina Daan Mogot itu untuk masyarakat kurang mampu.
"Penandatangan kerjasama ini sebagai bagian dari program Coorporate Social Responsibility (CSR) Rumah Sakit Hermina Daan Mogot dengan BPJS Kesehatan Jakarta Barat. Kita bantu dana CSR RS Hermina Daan Mogot untuk peserta BPJS Kesehatan dari warga kurang mampu. Mudah mudahan ini menjadi pendorong bagi rumah sakit dan institusi lainnya," jelas Direktur RS Hermina Daan Mogot, drg Iing Ichsan Hanafi.
Diungkapkan, saat ini ada sekitar 100 warga Jakarta kurang mampu yang dibantu iuran BPJS Kesehatan-nya dari dana CSR RS Hermina Daan Mogot. “Mereka tidak harus berobat ke rumah sakit ini. Saat ini yang kita bantu sekitar 100 orang, dan warga DKI. Mereka bebas memilih rumah sakit mana saja untuk berobat,†jelasnya.
Diungkapkan, pihaknya telah menjalin kerjasama dengan BPJS Kesehatan Jakbar sejak Januari 2014. Selama ini pihaknya tidak merujuk pasien. Dalam hal perawatan pihaknya selalu mengupayakan dirawat sendiri di RS Hermina Daan Mogot. "Kerjasama ini sesuatu yang baru yang akan rutin dilakukan dan ke depan akan dijalankan dengan baik," ujarnya.
Sementara itu Kepala BPJS Kesehatan Jakbar, Eddy Sulistijanto Hadi, menyebutkan jumlah rumah sakit di wilayah Jakarta Barat sebanyak 23 rumah sakit. Dari jumlah itu, 16 di antaranya sudah menjalin kerjasama dengan BPJS Kesehatan. Sisanya, empat rumah sakit sedang proses kerjasama dan tiga lainnya belum kerjasama. "Kami sudah menjalin kerjasama dengan empat rumah sakit, tapi masih kurang dokter dan sarana dan prasarananya," jelasnya.
Pihaknya mengapresiasi RS Hermina Daan Mogot yang telah membuka pelayanan jaminan kesehatan masyarakat dan mempermudah akses bagi pasien kurang mampu. "Program CSR Rumah Sakit Hermina Daan Mogot ini bisa membantu akses masyarakat dengan pihak rumah sakit," ujarnya. (Aji)
20 Mei 2024