Ketua RW 04 Kapuk, Nurahmad, merasa bangga dengan adanya program internet untuk semua-JakWiFi dari Pemprov DKI Jakarta. Karena fasilitas gratis ini sangat bermanfaat buat masyarakat di tengah pandemi corona. Terutama buat anak-anak yang mengikuti pembelajaran jarak jauh maupun bimbingan belajar.
"Program internet gratis dari Pemprov DKI Jakarta buat anak-anak tak mampu sangat bermanfaat sekali. Mereka memanfaatkan internet ini buat belajar kelompok, setelah mengikuti pembelajaran jarak jauh," tuturnya saat dihubungi via Handphone, Kamis (12/11).
Menurut Nurahmad, anak-anak sengaja diundang untuk mengikuti belajar kelompok dengan memakai fasilitas WiFi gratis di sekretariat RT 02/04. Mereka mendapat bimbingan belajar dari salah satu pengurus RT 02 untuk menyelesaikan sejumlah mata pelajaran yang dianggapnya sulit.
Anak-anak yang mengikuti belajar kelompok itu tak hanya dari lingkungan warga RT 02, namun juga dari lingkungan warga RT lainnya. "Yang belajar kelompok ada dari RT lain. Ada dua gelombang belajar kelompok setelah mereka mengikuti pembelajaran jarak jauh. Waktunya antara pukul 10.00-12.00 WIB, dan sore hari pukul 15.00-17.00 WIB,"paparnya.
Meski memiliki manfaat, namun penggunaan fasilitas daring gratis ini menuai sejumlah kendala. Salah satu diantaranya, penggunaan internet di luar kepentingan pembelajaran. Mereka pakai internet buat bermain game.
Nurahmad mengusulkan adanya sistem dan pengawasan penggunaan fasilitas internet yang hanya boleh digunakan saat waktu jam belajar sekolah. Di luar itu, internet tidak boleh dipakai. "Saya baru tau, ada sistem pada handphone yang bisa menyimpan username dan password wifi. Jadi kalo kita matikan, dia tau,"ujarnya.
Terkait masalah tersebut, Lurah Kapuk, Ujang Sungkawa akan mengundang para pengurus RW dan RT terkait pemanfaatan fasilitas internet gratis, termasuk sistem dan pengawasannya. "Rencananya kami undang semua RW untuk koordinasi membahas itu. Memang ada usulan untuk pembentukan tim pengawas," ujarnya.
Ujang Sungkawa menyebutkan bahwa program internet untuk semua-JakWiFi terdapat pada 7 lingkungan RW di wilayah Kapuk. Tujuh RW yang sudah terpasang internet tersebut adalah RW 01, 03, 04, 07, 11, 12, dan 16. Tinggal menyisakan dua lingkungan RW yang belum memiliki program internet gratis-JakWiFi. (why)
20 Mei 2024