Sebagai upaya pencegahan penyakit corona, Pemkot Jakarta Barat mengimbau jika ada aparatur sipil negara (ASN) yang terindikasi penyakit corona agar tidak masuk kerja.
ASN yang bersangkutan diminta mengisolasi diri di rumah. “Kalau ada karyawan terindikasi kena penyakit itu, kita minta diisolasi di rumahnya. Nanti dokter datang ke rumah untuk memastikan apakah kena penyakit corona atau tidak. Dan selama diisolasi, TKD-nya (tunjangan kinerja daerah) tidak dipotong,†jelas Wali Kota Jakarta Barat H Rustam Effendi, saat pembersihan dengan disinfektan kantor wali kota Jakbar, Ahad (15/3).
Pada kesempatan itu Rustam juga mengimbau seluruh ASN dan warganya menghindari kontak langsung dengan orang tak dikenal. “Hindari kontak langsung dengan orang lain yang tidak dikenal. Sebab bisa jadi orang yang tidak dikenal itu sudah terjangkit. Makanya jangan sampai ada kontak langsung dengan orang-orang yang tidak dikenal. Selain itu, kalau tidak terlalu penting atau urgen, tidak perlu ke tempat keramaian,†imbuhnya.
Selain itu, sambungnya terapkan pola hidup bersih dalam keseharian. “Mulai dari cuci tangan pakai sabun, berada di tempat bersih, menjaga kesehatan fisik agar tetap bugar dengan mengonsumsi makanaan yang baik, bergizi atau Halalan Toyyiban, serta olahraga sesuai kemampuan kondisi tubuh,†ujar Rustam. (Aji)
20 Mei 2024