Sekolah Dasar Negeri 11 Pegadungan, Kalideres, Jakarta Barat, membudayakan pola hidup bersih dan sehat. Ini dilakukan sebagai upaya mengantisipasi timbulnya penyakit, termasuk wabah virus corona.
Kepala SDN 11 Pegadungan, Parini mengatakan bahwa ratusan siswa sekolah ini telah membiasakan diri untuk berprilaku hidup bersih dan sehat (PHBS). Ini dilakukan setiap hari sebelum mengikuti pelajar.
Kegiatan berprilaku hidup bersih dan sehat juga diterapkan pada sejumlah kegiatan seperti dokter kecil, jumantik, jumat bersih. "Sedangkan kegiatan mencuci tangan sebelum dan sesudah makan dilakoni setiap hari. Kegiatan lainnya adalah memelihara sanitasi, membersihkan saluran air sekolah dan memeriksaan cemaran mikroba terhadap makan yang dijual di kantin," jelasnya, Rabu (11/3).
Terkait wabah virus corona, Parini menjelaskan bahwa para guru rutin melakukan sosialisasi tentang kewaspadaan terhadap wabah virus vorona kepada murid dan orangtua.
Untuk mengantisipasinya, pihak sekolah menyediakan wastafel dilengkapi sabun dan cairan antiseptik di depan ruang kelas. "Kita juga menyediakan Wastafel untuk para guru maupun siswa di depan ruangan kelas,"ucapnya.
Antisipasi wabah virus corona itu tergantung dari kondisi tubuh. "Kalau badan kita fit maka virus tak akan bisa menyerang kita. Jadi jaga stamina tubuh kita untuk tetap sehat, istirahat yang cukup dan menyantap makanan bernutrisi," tambahnya.(why)
20 Mei 2024