Sebanyak 8.059 penumpang tercatat telah diberangkatkan dari terminal bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) Kalideres, Jakarta Barat selama Natal 2023 dan Tahun Baru (Nataru) 2024
Menurut Kepala Terminal Bus AKAP Kalideres, Revi Zulkarnaen, dari tanggal 19 hingga 31 Desember 2023 pukul 00-13.00, jumlah armada bus yang diberangkatkan untuk mengangkut ribuan penumpang dari terminal Kalideres mencapai sebanyak 1.103 bus.
"Dalam kurun waktu tersebut terminal bus AKAP Kalideres memberangkatkan sebanyak 8.059 penumpang dengan 1.103 armada bus," sebut Revi, Selasa (2/1).
Dikatakan, tujuan penumpang umumnya daerah Jawa Barat, Jawa Tengah, lintas Sumatera Lampung, Padang, Palembang dan lainnya. Adapun puncak pemberangkatan mulai tanggal 22 Desember sebanyak 949 penumpang, 23 Desember sebanyak 1.767 penumpang dan 24 sebanyak 1.353 penumpang.
Sebaliknya, lanjut Revi, dalam kurun waktu yang sama untuk penumpang yang telah tiba di terminal Kalideres tercatat sebanyak 2.670 penumpang dengan 1.284 armada bus.
“Angkutan penumpang selama Nataru di terminal bus AKAP Kalideres berjalan aman dan lancar," pungkasnya. (Aji)