Wakil Wali Kota Jakarta Barat M Zen melepas ratusan atlet yang akan mengikuti Pekan Olahraga Pelajar Provinsi (Popprov) DKI Jakarta, Jumat (21/6) sore.
Mereka akan bertanding pada Popprov pada 24 hingga 30 Juni 2019 mendatang. Sebanyak 531 atlet yang mewakili Jakarta Barat itu akan ikut pertandingan sepuluh cabang olahraga.
"Sepuluh cabor yang akan dipertandingkan dalam Popprov di antaranya basket, sepak bola, pencak silat, renang, sepak takraw, voli, karate, tekwondo, tenis meja dan atletik," sebut M Zen.
Dijelaskan, ratusan atlet pelajar yang mewakili Jakarta Barat merupakan hasil penyaringan dari Pekan Olahraga Pelajar tingkat kota beberapa waktu lalu. "Mereka yang menjadi wakil merupakan hasil penjaringan atlet dari tingkat kecamatan ke kota dan saat ini maju ke tingkat provinsi," ujarnya.
M Zen berharap Kota Jakarta Barat meraih juara umum dalam Popprov DKI 2019. "Tahun lalu, Jakarta Barat berada di posisi ketiga. Untuk tahun ini diharapkan meraih juara umum," katanya.
Diungkapkan, Jakarta Barat memiliki keunggulan dalam Popprov, yakni cabang olahraga pencak silat. "Kami optimistis atlet cabor pencak silat yang bertanding dalam Popprov akan meraih juara," ujar M Zen. (Aji)
20 Mei 2024