Operasi penyakit masyarakat (pekat) dan penjangkauan terhadap penyandang masalah kesejahteraan sosial (PMKS) digelar di wilayah Kecamatan Tamansari dan Tambora Jakarta Barat, Kamis (21/4) malam.
Melibatkan personel gabungan Satpol PP, petugas Pelayanan, Pengawasan dan Pengendalian Sosial (P3S) Sudis Sosial Jakbar dan unsur lainnya, kegiatan diawali apel di kantor kecamatan setempat dan dimulai sekitar pukul 21.30.
Sasaran operasi sejumlah titik lokasi atau kawasan rawan PMKS di dua wilayah kecamatan tersebut. Hasilnya, petugas berhasil menjaring puluhan orang.
“Totalnya 26 orang, terdiri atas 24 laki-laki dan dua perempuan,” sebut Kasi PPNS dan Penindakan Satpol PP Jakbar, Sumardi Siringoringo.
Selanjutnya, PMKS yang terjaring operasi langsung dibawa ke Panti Sosial Kedoya untuk menjalani pembinaan.
“Mereka yang terjaring diserahkan ke panti sosial untuk menjalani pembinaan. Kegiatan ini akan terus berlanjut,” katanya.
Ia menambahkan, personel yang menjalankan tugas di lapangan diingatkan agar selalu bersikap humanis.
"Operasi ini digelar untuk memberikan rasa aman dan nyaman khususnya bagi warga Jakarta Barat di bulan Ramadan," pungkasnya. (Aji)