Sekitar 100 pelajar SMA/SMK mengikuti secara virtual Seminar Wawasan Kebangsaaan dan Cinta Tanah Air yang digelar di kantor Suku Badan Kesbangpol Jakarta Barat, Kamis (19/8).
Kepala Kesbangpol Jakbar, Muh.Matsani mengatakan, kegiatan yang mengambil tema Membangkitkan Nasionalisme Generasi Penerus Bangsa Menuju Bangsa Indonesia Berkarakter Pancasila, bertujuan untuk membangkitkan kembali wawasan kebangsaan bagi generasi muda yang semakin hari dinilai luntur.
Para peserta seminar diharapkan dapat memahami tentang wawasan kebangsaan dan menumbuhkan rasa cinta kepada bangsa dan negara Indonesia. Wawasan kebangsaan lahir ketika bangsa Indonesia berjuang membebaskan diri dari segala bentuk penjajahan oleh Portugis, Belanda, Inggris dan Jepang.
“Catatan sejarah perlawanan para pahlawan itu telah membuktikan kepada kita tentang semangat perjuangan bangsa Indonesia yang tidak pernah padam dalam usaha mengusir penjajah dari Nusantara,†ucapnya.
Sementara Kepala Kesebangpol DKI Jakarta, Taufan mengatakan perjuangan yang bersifat nasional yakni perjuangan yang berlandaskan persatuan dan kesatuan dari seluruh bangsa Indonesia akan mempunyai kekuatan yang nyata.
Turut hadir secara virtual sebagai narasumber, Kapt Inf Sri Yanto, Agus Taufiqurahman, Drs H Suparno dari Universitas Satya Gama dengan moderator, Drs Posma Sihite dari FPK, MC.Susi Camelia. (why)
20 Mei 2024