Sebanyak 100 bendera merah putih dibagikan untuk masyarakat di depan Kantor Kelurahan Taman Sari, Kecamatan Taman Sari, Jakarta Barat, Senin (12/8).
Menurut Lurah Taman Sari, Abdul Malik Raharusun sebelum pembagian bendera dirinya memimpin apel yang diikuti para ketua RW, LMK, FKDM, Karang Taruna, PKK dan perwakilan RT se kelurahan Taman Sari, serta Babinsa dan Bhabinkamtibmas.
"Pembagian bendera merah putih ini sebagai tindaklanjut instruksi Sekretaris Daerah Pemprov DKI Jakarta No 44 Tahun 2024 tentang Gerakan Pembagian Bendera Merah Putih tahun 2024," katanya.
Dikatakannya, bendera yang diberikan kepada perwakilan masing-masing RW tersebut berjumlah 100 bendera dengan ukuran 65X110 sentimeter. Selanjutnya, bendera dipasang terhitung pada 1 hingga 31 Agustus 2024.
"Kami bagikan bendera untuk menyemarakan HUT ke-79 Kemerdekaan RI, sebagai ungkapan rasa syukur atas kemerdekaan Bangsa Indonesia. Kemeriahan peringatan HUT kemerdekaan harus dilakukan dengan tetap menjaga suasana Kamtibmas di wilayah, terpenting lagi tetap mengandung unsur edukatif, menanamkan rasa cinta dan kebanggaan Indonesia kepada anak dan generasi muda," jelasnya.
Ditambahkan Malik, gerakan pembagian 100 merah putih dengan tujuan untuk menggugah rasa cinta tanah air dan meningkatkan semangat nasionalisme warga Taman Sari. (why)