Perempatan Traffic light Pesing ditata.Bagian sisi tengah diantara dua ruas Jalan TB Angke, dicat membentuk sebuah ornamen.Penuh warna. Ada yang oranye, hijau, biru, dan sebagainya.
Agar terlihat lebih indah dan sejuk dimata, ditempatkan sejumlah pot tanaman bougenville. Tanaman bougenville dipilih karena mampu menyerap polusi udara dan tahan panas. Tanaman ini juga tanpa memerlukan perawatan khusus, tapi berbunga.
"Ini kami buat dengan memanfaatkan ruang kosong agar terlihat tidak membosankan bagi pengguna jalan yang melintasi traffic light Pesing,"ujar Novi Indria Sari, Lurah Wijaya Kusuma, Jumat(26/6).
Penataan bagian tengah traffic light Pesing ini masih berlangsung. Proses pengerjaannya melibatkan petugas PPSU Kelurahan Wijaya Kusuma. "Belum 100 persen.Target penyelesaiannya kira-kira satu minggu lagi,"ujarnya.
Hanya berjarak beberapa meter dari traffic light Pesing, penataan juga dilakukan di kolong fly over pesing. Dinding fly over dicat dengan motif kotak penuh warna. "Kami juga menata kolong fly over Pesing. Kami cat penuh warna agar terlihat indah, tidak kumuh dan membosankan,"tambahnya. (why)
Kantor Walikota Administrasi Jakarta Barat
Jl. Kembangan Raya No.2, RT.5/RW.2, Kembangan Selatan, Kecamatan Kembangan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11610.
Berita Terbaru