Sejumlah Satuan Polisi PP Kelurahan Kapuk bersepeda memantau sejumlah kegiatan di wilayah Kapuk, kemarin. Kegiatan itu meliputi vaksinasi covid dinamis di RT 003/8, monitoring PTM, hingga pemberian sembako untuk warga yang menjalani isolasi mandiri.
Kepala Satpol PP Kelurahan Kapuk, Herman mengatakan, kegiatan patroli bersepeda ini rutin berlangsung setiap Jumat pagi. Tujuannya, memantau sejumlah kegiatan termasuk memberikan sembako kepada warga yang menjalani isolasi mandiri di wilayah Kapuk.
Untuk kegiatan pemantauan, lanjut Herman, dilakukan pada pelayanan vaksinasi dinamis yang berlangsung di Sekretariat RW 10, Kelurahan Kapuk. Di sentra layanan itu, petugas memastikan layanan vaksinasi dinamis berjalan dengan penerapan protokol kesehatan.
Dari layanan vaksinasi, Satpol PP Kelurahan Kapuk melanjutkan patrolinya memantau kegiatan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di SDS Wawasan Nusantara. Setelah itu, mereka memberikan bantuan sembako kepada warga yang menjalani isolasi mandiri akibat terpapar covid-19.
"Biarpun Hujan kegiatan patroli bersepada tetap berjalan dengan lancar dan bantuan sembako sampai pada sasaran warga yang menerima, semoga sembako ini bermanfaat serta cepat sehat agar bisa kembali beraktivitas," papar Herman.
Di tempat yang sama, Wakil Ketua RW 010, Ahmad Sobri mengatakan, semoga bantuan yang diberikan bisa bermanfaat buat warga yang menjalani isoman. Pihaknya bersama tim puskesmas kelurahan terus memantau perkembangan kondisi kesehatan warga yang menjadi isoman.
"Saya mengucapkan trimakasih atas bantuan yang diberikan kepada 3 warga RW 010 yang isolasi mandiri semoga warga RW 010 Cepat sembuh," tambahnya. (why)