Pemkot Jakarta Barat mengadakan safari kampanye gerakan memasyarakatkan makan ikan (Gemarikan), di Plaza Museum Fatahillah, kawasan Kota Tua.
Kegiatan rencananya berlangsung selama dua hari, 16 dan 17 Juli 2019 dengan melibatkan sebanyak 1.600 siswa sekolah dasar (SD). "Sedangkan total peserta kegiatan safari kampanye gemarikan se Jakarta Barat sebanyak 11.200 siswa SD yang merupakan perwakilan dari 56 kelurahan," ujar Plt Kasudis Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakbar, Wachyuni, Selasa (16/7).
Safari kampanye gemarikan di Kota Tua diisi dengan kegiatan mendongeng dan kuis bagi anak SD dengan sejumlah hadiah. Peserta juga mendapat tas, buku tulis, pulpen, kaos oblong dan paket makanan olahan ikan.
Lebih lanjut dijelaskan, kampanye gemarikan bertujuan meningkatkan kesadaran warga akan manfaat makan ikan bagi kesehatan, kekuatan dan kecerdasan anak, serta memperkenalkan keanekaragaman makanan berbahan baku dan produk olahan ikan.
"Anak anak yang rajin memakan ikan sangat baik untuk pertumbuhan otak, sehingga kelak menjadi SDM berkualitas," katanya. (Aji)
20 Mei 2024