Puluhan kepala sekolah swasta dan sekolah internasional di lingkungan Sudis Pendidikan Wilayah I dan II berkumpul di Ruang Ali Sadikin, Kantor Walikota Jakarta Barat, Selasa (16/8). Mereka diundang dalam sebuah acara Coffee Morning Charity Kemanusiaan dalam rangka bulan dana PMI Tahun 2022.
Plt. Wakil Wali Kota Jakarta Barat, yang juga Ketua Panitia Bulan Dana PMI Jakarta Barat, Iin Mutmainah mengatakan, kegiatan ini dimaksudkan untuk mengajak para penyelenggara pendidikan bekerjasama melakukan gerakan kemanusiaan melalui kegiatan bulan dana PMI.
Kegiatan bulan dana PMI Tahun 2022, berlangsung selama tiga bulan yakni, Juli hingga September Tahun 2022. Hasil dari penggalanganan dana masyarakat tersebut nantinya akan dikembali melalui kegiatan sosial kemanusiaan PMI, seperti penanganan bencana, donor darah, serta kegiatan kemanusiaan lainnya.
"Izinkan juga kami meminjam tangan pihak sekolah, agar menyampaikan misi charity kemanusiaan ini kepada para orang tua murid, agar mereka juga berkenan berpartisipasi di Bulan Dana PMI," pinta Iin Mutmainah.
Iin juga memberikan apresiasi terhadap sektor pendidikan yang selama ini telah menyukseskan bulan dana PMI. Kontribusinya mencapai sekitar 65% dari total donasi yang dikumpulkan.
"Bulan dana PMI tahun ini, Suku Dinas Pendidikan wilayah 1 Jakbar menargetkan Rp 2 miliar, sementara sudis pendidikan II menargetkan Rp 3,2 miliar," tuturnya.
Agar tercapai target tersebut, lanjut Iin, tentu bisa tercapai jika ada kerjasama yang baik dan solid semua pihak terkait. "Karena kita ini satu keluarga, Keluarga besar Jakarta Barat," tambahnya,
Sementara, Ketua PMI Jakarta Barat, Beky Mardani mengemukakan, pihaknya menjalin koordinasi semua pihak terkait dalam upaya menyukseskan bulan dana PMI, terutama pada sektor pendidikan.
"Bahwa sektor pendidikan masih menjadi primadona dengan capaian 65% dari total donasi yang diperoleh pada bulan dana PMI Jakarta Barat tahun 2021," terangnya.
Sosialisasi bulan dana bertajuk Coffee Morning Charity Kemanusiaan diisi dengan simulasi pertolongan pertama yang ditampilkan PMR SMAN 94 dan tayangan video tentang program layanan PMI Jakarta Barat. (why)