Palang Merah Indonesia (PMI) kota Jakarta Barat menyalurkan bantuan kebutuhan dasar buat warga yang terdampak kebakaran di wilayah Rawa Buaya, Kecamatan Cengkareng, dan Sukabumi Selatan, Kecamatan Kebon Jeruk.
Ketua PMI Jakarta Barat, H. Beky Mardani mengatakan, pihaknya telah mendistribusikan bantuan pangan dan kebutuhan dasar buat warga terdampak kebakaran di Jl. Kacang Tanah Raya, RT 16 RW 04, Rawa Buaya, Cengkareng, Jakarta Barat. Bantuan yang diberikan berupa 300 bungkus makanan siap saji langsung di drop di posko pengungsian.
"Makanan siap saji ini diterima oleh Ira, ketua RT 16/4, yang kemudian didistribusikan kepada warga yang terdampak kebakaran," katanya, Rabu (2/11)
Selain makanan siap saji, PMI Jakarta Barat juga sudah menyalurkan bantuan pangan dan kebutuhan dasar lainnya, seperti 10 dus air mineral, 10 dus mi instan, 10 dus pop mie, 5 dus susu kotak, dan 5 dus sabun.
"PMI juga membuka pelayanan kesehatan di lokasi pengungsian. Kemarin, sudah ada sekitar 11 warga yang memeriksaan kondisi kesehatan. Umumnya, mereka mengalami kecapaian, pusing, hipertensi dan maag," tuturnya.
Penyaluran bantuan juga dilakukan PMI Jakarta Barat untuk warga terdampak kebakaran di wilayah Sukabumi Selatan. Bantuan yang diberikan berupa makanan siap saji dan layanan psikososial buat warga yang terdampak kebakaran di posko pengungsian.
"Kami salurkan 200 nasi boks buat warga terdampak kebakaran di RT 006 RW 08, Jalan Raya Kebayoran Lama, Sukabumi Selatan. Makanan siap saji diterima oleh Sofyan, anggota LMK Sukabumi Selatan," paparnya. (why)