Petugas pengelola Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Kalijodo mendapat pembekalan pembinaan untuk meningkatkan pelayanan pada masyarakat di Ruang Rapat Kantor Kelurahan Angke, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat, Selasa (16/7).
Saat melakukan kunjungan Camat Tambora, Holi Susanto mengatakan, para petugas pengelola RPTRA Kalijodo harus menjaga kedisiplinan dalam meningkatkan pelayanan terbaik pada masyarakat yang berkunjung.
"Kami meminta pada petugas RPTRA Kalijodo harus disertai dengan pengelolaan administrasi yang rapi dan lengkap sesuai ketentuan yang berlaku sehingga masyarakat merasa puas dengan pelayanan yang diberikan," ujarnya.
Holi menambahkan, para petugas RPTRA Kalijodo dalam mengelola harus rajin dan bersemangat saat bekerja sehingga kinerjanya optimal dan menghasilkan yang memuaskan.
"Semoga dengan hal tersebut dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat khususnya para pengunjung RPTRA Kalijodo," katanya.
Sekretaris Kelurahan Angke, Anjas Umaryadi mengungkapkan, untuk di RPTRA Kalijodo terdapat 6 pengelola yang bertugas melayani pengunjung, pihaknya berharap mereka dapat bekerja secara maksimal.
"Pada 6 (enam) petugas pengelola RPTRA Kalijodo untuk terus meningkatkan kinerja dengan menjaga kedisiplinan dalam bekerja," pungkasnya. (Kontri)