Pemprov DKI Jakarta sedang melakukan penataan trotoar-pedestrian Jalan Duri Kosambi Raya, Kelurahan Duri Kosambi Kecamatan Cengkareng Jakarta Barat.
Proyek yang merupakan salah satu Kegiatan Strategis Daerah (KSD) 73 di wilayah Jakarta Barat tersebut telah dimulai pada Juli lalu. Penataan dilakukan dari rel KA hingga melewati kantor Kelurahan Duri Kosambi. Panjang trotoar-pedestrian sekitar 1,2 kilometer di masing masing sisi jalan dengan lebar rata-rata 1,6 meter dan dilengkapi jalur khusus penyandang disabilitas warna kuning.
“Saat ini capaiannya sekitar 9 persen. Targetnya akhir November 2021 selesai,†ujar Kasi Pembangunan dan Peningkatan Kelengkapan Jalan Dinas Bina Marga (BM) DKI Jakarta, Budi Cahyo W, saat mendampingi Sekretaris Kota (Seko) Jakarta Barat Iin Mutmainnah bersama tim dari unit-unit terkait meninjau lokasi penataan trotoar-pedestrian Jalan Duri Kosambi Raya, Rabu (18/8).
Sementara itu dalam arahannya, Seko Iin Mutmainnah meminta aparat wilayah setempat melakukan pemetaan kondisi di lokasi penataan trotoar-pedestrian. “Tolong ini jadi perhatian, dikomunikasikan dengan baik kepada warga masyarakat, bahwa pembangunan harus didukung oleh semua pihak. Kita ingin wilayah nyaman, baik, bagus, tertata, harusnya kita taat dengan aturan, sesungguhnya itu yang jadi patokan kita semua,†tandasnya.
Ia pun mencontohkan lokasi lain di wilayah DKI yang sudah ditata dan menjadi bagus dengan pedestrian yang nyaman buat pejalan kaki. “Jadi PR-nya, buat Pak Lurah, Camat, pastikan di wilayah masyarakat kondusif, tidak ada hal-hal yang terkait dengan penolakan maupun tidak mengikuti secara ketentuan,†imbuh Iin.
“Bicarakan dengan persuasif dan baik. Saya yakin Pak Camat dan Pak Lurah punya ilmunya. Untuk penanggung jawab PT TW (pelaksana proyek), agar bekerja dengan sebaik-baiknya secara persuasif dan kondusif untuk pelaksanaan di lapangan.†(Aji)
20 Mei 2024