Pemerintah Kota Jakarta Barat akan merevitalisasi Pasar Petak Sembilan. Itu dilakukan karena kawasan itu menjadi ikon di kawasan Pecinan, Kecamatan Taman Sari.
Kepala Bagian Perekonomian Kota Jakarta Barat, Iqbal Idham Ramid membenarkan rencana revitalisasi Pasar Petak Sembilan. Leading sectornya, aparatur kecamatan Taman Sari, Jakarta Barat.
"Ya. Leading program itu pak camat (Taman Sari). Rencananya menggunakan dana CSR," tutur Iqbal, Selasa (10/5).
Terkait rencana tersebut, Camat Taman Sari, Agus Sulaeman mengatakan, revitalisasi Pasar Petak Sembilan telah disepakati para pedagang yang tergabung dalam Paguyuban Pedagang Pasar Petak Sembilan.
Dengan adanya kesepakatan tersebut, lanjut Agus, pihaknya meniadakan rencana relokasi para pedagang ke Pasar Glodok.
Agus menerangkan, revitalisasi Pasar Petak Sembilan difokuskan pada penataan kawasan agar terlihat lebih tertata dan rapih. Sehingga aktivitas pedagang dan pembeli berjalan aman dan nyaman.
Pihaknya juga memastikan jalanan yang ada di kawasan Petak Sembilan bisa dilalui oleh pejalan kaki dan pengendara.
"Akan dilakukan pengukuran terhadap ruang yang ada agar dapat memfasilitasi pedagang tanpa menghilangkan fungsi jalan," tuturnya.
Program revitalisasi Pasar Petak Sembilan rencananya memakai dana CSR. Pihaknya masih dalam tahap mencari pihak yang ingin mendanai program tersebut. (why)