Progres pembangunan saluran di Jalan Pengukiran II, RT 06/04 Kelurahan Pekojan, Kecamatan Tambora, Jakarta telah mencapai 60 persen.
Kepala Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Barat, Purwanti Suryandari, menyebut pembangunan saluran di Jalan Pengukiran II dilakukan dengan dua item u-ditch. Yakni, u-ditch ukuran lebar 40 sentimeter dan tinggi 60 sentimeter sepanjang 45,60 meter dan u-ditch lebar 80 sentimeter dan tinggi 100 sentimeter sepanjang 74,45 meter.
"Saluran di lokasi tersebut sudah ada sejak lama dan menggunakan u-ditch.Tapi sudah banyak yang rusak sehingga membuat saluran tidak berfungsi dengan normal. Untuk itu diganti dengan u-ditch yang baru," ungkap Purwanti, Senin (8/7).
Lebih lanjut dijelaskan, pengerjaan dengan aktifitas sub kegiatan pembangunan saluran tersebut dilakukan oleh pihak swasta selama 120 hari kalender, yakni dari 24 Mei hingga 24 September 2024 mendatang.
"Saat ini pengerjaan sudah mencapai 60 persen. Dengan dibangunnya menggunakan u-ditch baru saluran akan berfungsi normal dan rapi serta dapat menampung lebih banyak air sehingga saat hujan deras tidak terjadi genangan di lingkungan itu," ujar Purwanti. (Aji)