Memperingati HUT ke 79 Kemerdekaan RI tahun 2024, warga RW 09 Kelurahan Angke, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat, menggelar upacara bendera, di area Sekretariat RW 09 Angke, Sabtu (17/8) pagi.
Upacara diikuti jajaran pengurus RW 09, LMK, ketua RT 01-10, PKK, Karang Taruna, Dasawisma, keder Jumantik dan warga masyarakat. Usai upacara, warga dan seluruh unsur masyarakat RW 09 Angke menggelar pawai budaya.
"Upacara bendera digelar dalam rangka memperingati detik-detik Proklamasi HUT Kemerdekaan RI ke 79. Setelah upacara kami lanjutkan dengan pawai budaya yang menampilkan antara lain reog Ponorogo dan busana daerah," jelas Ketua RW 09 Angke, Heru Sutrianto.
Lebih lanjut Heru menyebut, peringatan HUT Kemerdekaan RI tahun ini di wilayahnya digelar berbagai kegiatan, antara lain tasyakuran dan lomba-lomba bagi kalangan anak-anak, ibu-ibu, remaja dan dewasa. Padq Jumat (16/8) malam, diadakan tasyakuran tumpeng dan tausiyah kemerdekaan yang disampaikan oleh Ustadz Uri Ashari, ketua DKM Masjid Alkhaeriyah.
Ia menambahkan, selain rutinitas tiap tahun dalam memeriahkan peringatan HUT Kemerdekaan RI, kegiatan tersebut untuk melestarikan budaya daerah di tengah arus globalisasi yang kian masif.
"Indonesia sebagai bangsa berdaulat harus mempertahankan nilai-nilai perjuangan para pahlawan di tengah berkecamuknya perang sedang terjadi di negara lain yang berpotensi perang dunia ketiga," ujar Heru. (Aji)