Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpatu Satu Pintu (DPMPTSP) DKI Jakarta akan membantu warga RW 10, Kembangan Utara, yang terdampak banjir. Bantuan yang diberikan berupa pelayanan perizinan yang hilang dalam bencana tersebut.
"Kami ikut berpartisipasi dalam membantu warga yang terdampak banjir dalam hal pengurusan perizinan,"ujar Iwan Kurniawan, Sekretaris Dinas DPMPTSP DKI Jakarta saat memberikan bantuan kepada warga terdampak banjir RW 10, Kembangan Utara, Minggu (5/1)pagi.
Menurut Iwan, warga yang terdampak banjir bisa langsung mendatangi langsung kantor layanan PTSP di wilayah Jakarta Barat, baik kelurahan, kecamatan, dan tingkat Kota Jakarta Barat.
Sementara bantuan yang diberikan Dinas Penanaman Modal PTSP DKI Jakarta berupa uang senilai Rp 12 juta beserta logistik dan pakaian layak pakai.
Bantuan diserahkan oleh Sekretaris Dinas PMPTSP kepada Camat Kembangan, Joko Mulyono. "Semoga bantuan sedikit ini dapat meringankan beban warga yang terdampak banjir,"ujar Sekdis PMPTSP DKI Jakarta.
Di tempat yang sama, Camat Kembangan, Joko Mulyono memberikan apresiasi atas bantuan yang diberikan DPMPTSP DKI Jakarta. "Kami ucapkan terimakasih dan bantuan ini segera disalurkan untuk membantu warga yang terdampak musibah banjir,"tuturnya.
Dalam kesempatan itu, Joko meminta masyarakat yang terdampak banjir diminta untuk bersabar. Pemkot Jakarta Barat berupaya maksimal memberikan pelayanan dalam menangani permasalahan ini.
"Kita akan terus melaksanakan kegiatan-kegiatan, mulai dari banjir seperti evakuasi, pembuatan dapur umum, posko kesehatan dan sebagainya. Hari ini, kita melaksanakan kebersihan. Kami memberikan apresiasi kepada warga yang terlihat antusias mengikuti jalannya kegiatan ini. Partisipasinya luar biasa,"tambahnya.(why)
20 Mei 2024