Aparatur Kelurahan Tegal Alur Kecamatan Kalideres Jakarta Barat melakukan penyemprotan cairan disinfektan, sosialisasi mobile dan memasang spanduk imbauan pencegahan Corona Virus Disease 2019 (COVID-19) di sejumlah titik, Jumat (3/4) pagi.
Penyemprotan disinfektasi mandiri dari swadaya masyarakat dan menggunakan mobil road sweeper Sudis LH dilakukan di lingkungan Komplek Kebersihan RW 04. “Lingkungan yang disemprot meliputi Jalan Komplek Kebersihan RT 01 dan 02 RW 04,†sebut Lurah Tegal Alur, M Suratman Arifianto.
Bersama unsur tiga pilar pihaknya juga menggelar imbauan sosialisasi mobile dengan pengeras suara dan isolasi mandiri pintu keluar-masuk dalam rangka pencegahan dan memutus penyebaran virus corona, di Jalan Menceng Raya dan Jalan Komplek Kebersihan RT 08/10.
“Petugas juga memasang spanduk imbauan pencegahan COVID-19 di Jalan Komplek Kebersihan RW 04 dan Jalan Prepedan RW 13. Semua upaya yang dilakukan dalam rangka antisipasi, pencegahan dan memutus penyebaran virus corona,†katanya. (Aji)
20 Mei 2024