Sebanyak 12 armada dan 80 personel Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat dikerahkan ke lokasi kebakaran di Jalan Raya Joglo, Gang Marang RT 01/03 Kelurahan Joglo, Kecamatan Kembangan, Rabu (14/8).
Kasiops Sudis Gulkarmat Jakarta Barat, Syarifudin, mengungkapkan obyek yang terbakar lapak pengepul barang bekas sekitar pukul 11.29. Dugaan penyebab kebakaran dari pengerjaan pengelasan yang percikan apinya mengenai tumpukan kardus dan kertas di area lapak.
"Untuk memadamkan kebakaran dikerahkan 12 unit armada dan 60 personel. Kerugian ditaksir sekitar Rp 35 juta dan tidak ada korban luka atau jiwa. Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 13.40,” ungkapnya.
Sementara Lurah Joglo, Rizky Denni Ananda, menyebut obyek yang terbakar sebanyak empat lapak pengepul barang bekas dengan luas area sekitar 500 meter persegi.
“Tempat penampungan warga terdampak kebakaran tidak ada karena ditampung oleh keluarga yang ada di sekitar lokasi kebakaran," katanya. (Aji)