Warga Jakarta Barat menyambut positif berbagai layanan masyarakat pada kegiatan Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD) di kawasan Sentra Primer Barat (SPB) Kembangan, Jakarta Barat, Minggu (13/10).
Danu (28), warga Duri Kosambi, mengaku rutin mendatangi lokasi HBKB SPB Kembangan. Selain bisa olahraga jogging dan rekreasi, ia juga memanfaatkan layanan yang ada di lokasi. Antara lain, cek kesehatan dan Samsat Keliling.
“Ini bagus buat masyarakat. Kita bisa olahraga, rekreasi dan juga mengurus keperluan. Tadi saya habis jogging urus perpanjang STNK kendaraan, pelayanannya cepat dan lancar. Habis tuh nonton musik dan jalan-jalan santai nikmatin udara segar tanpa polusi kendaraan di lokasi,” ujar Danu.
Sementara itu, Wakil Wali Kota Jakarta Barat, Hendra Hidayat, mengatakan kegiatan tersebut selain ajang silaturrahmi juga untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat.
“Kami senang sekali bisa bersilaturrahmi dengan warga di HBKB ini, yang dilaksanakan sebulan sekali di pekan Minggu kedua,” katanya.
Ia menjelaskan, kegiatan HBKB melibatkan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkot Jakbar.
“Ini kegiatan rutin yang dilaksanakan bekerjasama antara Pemkot Jakarta Barat dengan seluriuh stakeholders terkait, ada pelayanan Samsat, Kesehatan dan lain-lain. Ini bertujuan untuk lebih menyatukan silaturrahmi warga masyarakat dengan Pemkot Jakbar,” jelasnya.
Lebih lanjut, Hendra menyebutkan beberapa kegiatan yang dilaksanakan di HBKB.
“Ada tiga kegiatan penting yang diadakan di HBKB, yang pertama tentunya silaturrahmi. Kemudian kedua olahraga, dan ketiga rekreasi. Di sini ada kegiatan di beberapa titik, antara lain senam bersama dan lainnya,” jelasnya.
“Mengenalkan kepada masyarakat tentang olahraga tradisional yang ada di Indonesia, termasuk pelayanan lainnya seperti pelayanan kesehatan dan Samsat. Ini untuk lebih mendekatkan pelayanan kepada masyarakat. Insya Allah seluruh kegiatan yang ada di HBKB ini bisa bermanfaakan untuk semuanya,” sambungnya. (Aji)