Warga Kembangan Utara berduyun-duyun mendatangi bazar dan pasar murah di depan RPTRA Kembangan Utara, RT 007 RW 01, Kelurahan Kembangan Utara, Selasa (10/12). Mereka senang lantaran bisa membeli sejumlah bahan pangan yang dijual di bawah harga pasaran.
Sariyah (40) warga RT 02 RW 2 Kelurahan Kembangan Utara mengatakan, dirinya telah mengetahui informasi adanya kegiatan bazar dan pasar murah di depan RPTRA Kembangan Utara. Ia membeli dua liter minyak goreng dan tepung terigu di Food Station sebagai bahan baku dagangannya.
"Ya pak, mumpung ada pasar murah. Saya beli Minyakita Rp 15.000/liter dan tepung terigu Rp 10.000/kg. Kalau beli di toko atau pasar bisa sampai Rp 14 ribu, lumayan bisa menghemat," jelasnya.
Senada denganTanjung (55) warga Kembangan Utara. Dirinya mengaku senang bisa membeli beras dan minyak goreng dibawah harga pasaran.
"Biasanya kalau mau tahun baru atau momen lebaran, harga kebutuhan pokok pasti naik. Mumpung ada pasar murah, saya beli beras dan minyak goreng, buat kebutuhan sehari-hari," ujarnya.
Berdasarkan informasi, kegiatan yang diinisiasi Sudis PPKUKM Jakbar berkolaborasi dengan BUMD pangan seperti Food Station, Perumda Dharma Jaya, dan Bulog menghadirkan sejumlah bahan pangan yang dijual di bawah harga pasaran.
Food Station menjual beras SPHP @ 5 Kg Rp 58 ribu, FS long Grain Red @ 5kg Rp 71.500, Minyakita Rp 15000/liter, tepung terigu Rp 10.000/kg dan telur ayam negeru 15 butir/tray Rp 25.000. Sementara harga paket sembako dijual Rp 75.000 berisi, beras ramos super 2kg, tepung terigu 1 kg, gula pasir 1 kg, minyakita 1 liter dan mie instan.
Sedangkan Perumda Dharma Jaya menjual aneka daging mulai dari daging ayam Rp 31.000 hingga daging sapi Rp 80.000/kg. Sementara Bulog menjual aneka bahan pangan mulai dari Minyakitra Rp 15.500, beras premium @ 5kg Rp 70.000, gula pasir @ 1 kg Rp 17.000, dan beras SPHP @ 5 kg Rp 58.000. (why)