Ketua TP PKK Jakarta Barat, Hj.Inad Luciawati mendongeng.Dongeng tentang cerita budaya betawi berjudul putri keong mas secara virtual yang berlangsung di kantor Sekretariat TP PKK tingkat Kota Jakarta Barat,Senin (22/6)pagi.
Dongeng yang mengangkat tema budaya Betawi ini digelar dalam rangka bulan literasi Kejakartaan."Bulan literasi kejakartaan, seperti dongeng cerita budaya Betawi, ini bertujuan membangkitkan semangat orangtua, terutama anak-anak agar senang menulis dan membaca.Ini pula yang harus menjadikan perhatian para orangtua, untuk membiasakan keliterasian anak-anaknya,"jelasnya.
Dalam kegiatan itu,TP PKK tingkat Kota Jakarta Barat bekerjasama dengan Suku Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (PUSIP) Jakarta Barat menghadirkan komunitas dongeng secara virtual.
Selain dongeng putri keong mas, terdapat dongeng tentang kisah Si Pitung dari Rawa Belong. Dongeng virtual diikuti para TP PKK Kelurahan dan sahabat RPTRA.
Asisten Administrasi dan Kesejahteraan Rakyat (Adkesra), Amin Hadji menjelaskan, kemampuan keliterasian pada masyarakat Jakarta menjadi sebuah keharusan. Ini membawa kesan bahwa masyarakat harus berpengetahuan, dan terampil.
Ia berharap melalui dongeng ini nantinya dapat memotivasi dan inspirasi para generasi penerus, terutama anak TK, PAUD dan SD, untuk gemar dan cinta membaca, cinta pengetahuan dan menjadi individu berkepribadian kuat dan mandiri.
"Karena setiap kita, sebelum bisa membaca dan menulis, pasti secara umum memiliki kemampuan mendengar. Untuk itulah mari kita biasakan mendongeng di rumah buat buah hati kita, agar terbiasa mendengar cerita, konsep dan gagasan. Ini dapat memotivasi buah hati kita untuk kemudian mau dan gemar membaca serta menulis,"jelasnya.
Sementara itu, Kepala Suku Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Jakarta Barat, Ahmad Yani menjelaskan, bulan literasi kejakartaan semata-mata mengenalkan kebudayaan Jakarta dan budaya Betawi.
Salah satu kegiatan bulan literasi kejakartaan adalah melaksanakan kegiatan mendongeng secara virtual. "Kegiatan mendongeng ini nantinya bisa menjadi inspirasi buat anak-anak sebagai awal dari belajar menulis dan membaca,"paparnya. (why)
20 Mei 2024