Bantuan sosial buat warga yang terdampak kebakaran di wilayah Krukut, terus berdatangan. Satu diantaranya, bantuan dari aparatur kelurahan Taman Sari.
Bantuan yang diberikan dalam bentuk donasi hasil swadaya para ASN Kelurahan Taman Sari. Besarna bantuan senilai kurang lebih Rp 14 juta. "Kami salurkan bantuan uang Rp 14.810.000 diserahkan 9.810.000 ke posko Bencana Ketua RW.07 dan 5 juta untuk PKK Kecamatan yang terkena bencana," ucap Lurah Taman Sari, Abdul Malik Raharusun, Minggu(01/05).
Menurut Abdul Malik, donasi hasil swadaya aparatur pemerintah dan warga ini setidaknya dapat meringankan beban warga yang terdampak kebakaran.
Donasi dari para ASN, PKK serta warga itu langsung diberikan Lurah Taman Sari, Abdul Malik kepada koordinator di posko bencana.
Sebelumnya diberitakan, sebanyak 28 Kepala Keluarga (KK) atau 102 jiwa yang terdampak kebakaran di RT 08 dan 10 RW 07, Kelurahan Krukut, masih mengungsi pada tenda darurat di Yayasan Akupuntur Umum, Jalan Ketapang Raya.
"Kami masih memantau kondisi warga. Alhamdulillah, sampai saat ini mereka dalam kondisi sehat," tutur Lurah Krukut, Ilham Nurkarim saat memantau warganya, Sabtu (30/4).
Selain memantau kondisi warga, lanjut Ilham, pihaknya juga menjamin kebutuhan dasar mereka selama mengungsi. Kebutuhan dasar yang dimaksud adalah makanan dan minuman siap saji, mi instan, biskuit, air mineral, selimut, pampers bayi, pakaian dalam pria dan wanita, peralatan mandi, perlengkapan bayi dan seragam sekolah. (why)