Kantor WALIKOTA JAKARTA BARAT Tempat Kami Menumpahkan Segenap Pikiran & Tenaga Demi Kesejahteran Masyarakat

DETAIL BERITA

Kota Administrasi Jakarta Barat

Saluran Phb Jl Bidara Raya Palmerah Dikuras

Pembangunan Rabu, 23 Mei 2018  547 Reporter : H.Ahmad Mujahid


Pembangunan

Petugas Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Barat melakukan pengurasan di saluran penghubung (Phb) Jalan Bidara Raya, Palmerah. 
"Pengurasan dilakukan sekitar sepuluh hari, sekarang sudah selesai," kata Kasatpel SDA Kecamatan Palmerah, Hindradman kepada wartawan, Rabu (23/5). Dijelaskan, pengerukan slauran Phb tersebut  dilakukan untuk mengantisipasi genangan atau banjir. 
Menurutnya, panjang saluran phb Jalan Bidara Raya sekitar 800 meter dengan tinggi saluran 1,5 meter. Pengerukan dilakukan secara manual oleh petugas SDA. "Petugas yang dikerahkan 40 orang dari 50 petugas yang ada di kecamatan. Petugas mengeruk menggunakan cangkul, cangkrang dan dimasukan dalam karung," katanya.
Hasilnya, petugas mengeruk sedimen hingga mencapai 2.000 karung lebih. "Ada 2.000 karung lebih sedimen berupa endapan lumpur yang dikeruk dari saluran.Selanjutnya, sedimen tersebut kita tampung di karung dan dibuang di kawasan Sumur Bor," ujarnya. Disebutkan, di wilayah Kecamatan Palmerah ada 24 titik saluran phb. "Nanti semua dikuras bergantian. Selesai dari Bidara, besok kita ke saluran di Jalan Wijaya Kusuma.”
Ia berharap, masyarakat turut menjaga kebersihan saluran phb yang ada di lingkungan sekitarnya. "Kami berharap masyarakat menyadari, peduli dan mau bekerja sama untuk tidak membuang sampah sembarangan, termasuk pasir dan lainnya," ucapnya. (why/aji)




BERITA TERBARU
...    
...    
...    
...    
...    
FASILITAS
  
Pendidikan

  
Kesehatan



  
Olah Raga


GOVERNMENT PUBLIC RELATION (GPR)
INFOGRAFIS