Kantor WALIKOTA JAKARTA BARAT Tempat Kami Menumpahkan Segenap Pikiran & Tenaga Demi Kesejahteran Masyarakat

DETAIL BERITA

Kota Administrasi Jakarta Barat

1.700 Beras Bantuan Pangan Didistribusikan Pada Warga Kelurahan Kalideres

Perekonomian Jumat, 1 Maret 2024 - 11:20  217 Reporter : Kelurahan Kalideres Edited By Izzudin

Foto Kontributor - Lurah Kalideres, Ian Imanuddin menyalurkan pendistribusian bantuan pangan pada masyarakat

Perekonomian

Sebanyak 1.700 beras Bulog bantuan pangan tahun 2024 didistribusikan pada warga di halaman Kantor Kelurahan Kalideres, Kecamatan Kalideres, Jakarta Barat. 

Lurah Kalideres, Ian Imanuddin mengatakan untuk pendistribusian beras bantuan bulog jenis premium di wilayahnya mendapat jatah sebanyak 1.700 kantong yang tiap kantong 10 kilogram dan akan disebar pada warga 16 RW. 

"Pendistribusian beras oleh pemerintah dilaksanakan gratis dalam rangka membantu meringankan beban perekonomian warga untuk memenuhi kebutuhan akan pangan di tengah kondisi saat ini beras yang langka. Selain itu juga menstabilkan harga pangan di pasar," ujar Ian saaat dikonfirmasi usai pendistribusian beras, Jumat (1/3). 

Dijelaskan Ian, untuk pendistribusian ribuan kantor beras pada warga akan dilaksanakan selama tiga hari, yaitu dari tanggal 1 hingga 3 Meret tahun 2024.

Untuk nama warga yang berhak, Ia menambahkan warga yang menerima bantuan sudah terdaftar yang telah ditetapkan oleh Kementerian Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK RI) jadi pihak kelurahan hanya mendistribusikan saja. 

"Untuk hari ini pendistribusian dilakukan di halaman kantor kelurahan sebanyak 750 kantong beras. Selanjutnya pendistribusian akan dilaksanakan di masing-masing RW dengan jumlah yang berbeda," ucapnya. (Kontri) 




BERITA TERBARU
...    
...    
...    
...    
...    
FASILITAS
  
Pendidikan

  
Kesehatan



  
Olah Raga


GOVERNMENT PUBLIC RELATION (GPR)
INFOGRAFIS