Kantor WALIKOTA JAKARTA BARAT Tempat Kami Menumpahkan Segenap Pikiran & Tenaga Demi Kesejahteran Masyarakat

DETAIL BERITA

Kota Administrasi Jakarta Barat

Sudinkes Jakbar Buka Posko Kesehatan di Delapan Titik

Kesejahteraan Masyarakat Jumat, 16 Juni 2017  460 Reporter : H.Ahmad Mujahid


Kesejahteraan Masyarakat

Suku Dinas Kesehatan (Sudinkes) Jakarta Barat akan membuka posko layanan kesehatan di delapan titik di sejumlah wilayah. Khusus, posko di Terminal Kalideres, sudah lebih dulu dibuka.
"Kami ada delapan posko layanan kesehatan. Tapi, untuk posko layanan kesehatan di Terminal Kalideres sudah lebih dulu dibuka," ujar, Kasudin Jakarta Barat, Weningtyas Purnomo, Jumat (16/6). Dijelaskan, pembukaan lebih awal posko layanan kesehatan di Terminal Kalideres karena menjadi pusat kegiatan arus mudik di wilayah Jakarta Barat.
Lebih lanjut dikatakan, posko layanan kesehatan di Terminal Kalideres tidak hanya memberikan pelayanan kesehatan bagi calon pemudik, tapi juga untuk para awak angkutan lebaran. "Pemeriksaan kesehatan tak hanya calon penumpang, sopir bus juga menjalani pemeriksaan kesehatan. Mulai dari cek kesehatan hingga tes narkoba," ujarnya. menurutnya, posko layanan kesehatan di Terminal Kalideres mulai dibuka H-10 hingga H+7 lebaran, atau 15 Juni 2017.
Ia menjelaskan setiap posko layanan kesehatan memiliki tim medis. Terdiri atas dokter, perawat, tenaga administrasi dan sopir. Untuk posko kesehatan di Terminal Kalideres, tim medisnya lebih banyak. "Untuk Terminal Kalideres, ada empat dokter, perawat, administrasi, sopir. Mereka akan bekerja mulai dari pagi hingga sore hari," katanya.
ia menambahkan, tiap posko kesehatan juga dilengkapi fasilitas pemeriksaan seperti alat cek darah, cek jantung, tes narkoba, hingga obat-obatan lainnya. "Tim kesehatan ini nantinya akan memberikan pertolongan pertama kepada calon penumpang yang sakit. Tapi, bila diperlukan penanganan khusus, maka akan dirujuk ke rumah sakit daerah terdekat," jelasnya.
Berikut delapan posko layanan kesehatan Sudinkes Jakbarta Barat menjelang mudik lebaran; Posko Layanan Kesehatan di Terminal Kalideres, Posko layanan kesehatan di perempatan Cengkareng, Posko Layanan kesehatan di Perempatan Srengseng, Posko layanan kesehatan di Pintu Tol Kebon Jeruk, posko layanan kesehatan di perempatan Slipi (kolong tol), Posko layanan kesehatan di Terminal Grogol, Posko layanan kesehatan di Seasons City dan Posko layanan kesehatan di Stasiun Beos Kota. (why/aji) 




BERITA TERBARU
...    
...    
...    
...    
...    
FASILITAS
  
Pendidikan

  
Kesehatan



  
Olah Raga


GOVERNMENT PUBLIC RELATION (GPR)
INFOGRAFIS