Kantor WALIKOTA JAKARTA BARAT Tempat Kami Menumpahkan Segenap Pikiran & Tenaga Demi Kesejahteran Masyarakat

DETAIL BERITA

Kota Administrasi Jakarta Barat

Bunda PAUD Jakbar Serahkan Ijazah Program Beasiswa S1 Bazis

Kesejahteraan Masyarakat Senin, 18 Februari 2019  277 Reporter : Wahyu CP


Kesejahteraan Masyarakat

Sebanyak 47 lulusan S1 Program Studi (Prodi) Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) diminta mengembangkan ilmu dan menerapkannya pada masing-masing PAUD di wilayah Jakarta Barat.    

“Saya mengucapkan selamat. Mudah-mudahan ilmu yang diperoleh bisa dikembangkan pada masing masing PAUD,”ujar Hj. Inad Luciawaty Rustam, Ketua TP PKK yang juga Bunda PAUD Jakarta Barat, sesaat penyerahan ijazah S1 beasiswa Bazis Angkatan III dan Pembukaan Program Pengalaman Lapangan (PPL) angkatan IV di Ruang Ali Sadikin, kantor Walikota Jakarta Barat, Senin (18/2) siang.

Inad juga memberikan apresiasi kepada mahasiswa yang melakukan Program Pengalaman Lapangan (PPL) angkatan IV. Semoga kegiatan ini berjalan baik dan lancar. “Sedikit apapun ilmu yang didapat itu sangat bermanfaat,” tuturnya.

Sementara Kepala Bazis Jakarta Barat, Dedi Santosa mengatakan bahwa Bazis Jakarta Barat memberikan program beasiswa S1 kepada 47 guru PAUD yang mengikuti Prodi IPAUD. Mereka angkatan III dan telah diwisuda pada bulan Desember 2018.
Ia meminta kepada lulusan SI beasiswa Bazis Jakarta Barat, untuk mengembangkan ilmu yang diperoleh selama mengikuti pendidikan. “Saya berpesan, apa yang didapatkan bisa diaplikasikan. Jangan sampai puas dulu. Kita kembangkan di lingkungan sekitar kita. Jangan sombong, karena ilmu yang didapat ini merupakan amanah,” ujarnya.
Penyerahan ijazah SI beasiswa angkatan III ditandai dengan penyerahan medali oleh Ketua TP PKK yang juga Bunda PAUD Jakarta Barat, Inad Luciawati Rustam kepada 47 mahasiswa S1 Prodi IPAUD. Sementara  ijazah diserahkan oleh Kepala Bazis Jakarta Barat, Dedi Santosa. Mahasiswa yang menerima ijazah umumnya memiliki nilai Indeks Predikat Kumulatif (IPK) amat baik. (why)






BERITA TERBARU
...    
...    
...    
...    
...    
FASILITAS
  
Pendidikan

  
Kesehatan



  
Olah Raga


GOVERNMENT PUBLIC RELATION (GPR)
INFOGRAFIS