Sebanyak 82 Warga dari 25 KK terdampak banjir di wilayah RT 008 RW 004 Komplek Kebersihan Tegal Alur mengungsi di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Alur Anggrek, Komplek Kebersihan, Kalideres, Jakarra Barat, Senin (12/1).
Dari pantauan di lapangan, tampak warga terdiri dari orang tua, anak-anak dan lansia sedang beristirahat di RPTRA Alur Anggrek saat kunjungan monitoring Wakil Camat Kalideres Ziki Zulkarnain bersama Lurah Tegal Alur Achmad Bayhaki menyambangi pengungsian.
Wakil Camat Kalideres, Ziki Zulkarnain mengatakan kedatangannya ke pengungsian warga terdampak banjir untuk menginventarisir kebutuhan pengungsian juga memastikan warganya mendapat tempat berlindung, sementara rumah mereka terendam banjir.
"Kami memastikan dan menjamin warga di sini mengungsi ke tempat-tempat yang aman, salah satunya di RPTRA Alur Anggrek, dan mendata kebutuhan dan bantuan apa saja yang diperlukan oleh warga," tuturnya usai meninjau langsung kondisi para pengungsi.
Diketahui, warga komplek kebersihan Tegal Alur mulai mengungsi sejak pagi hari sekitar jam 8 pagi usai curah hujan yang tinggi sejak malam harinya dan kiriman banjir rob dari terusan kali Semongol terpantau naik.
"Kami sudah berkoordinasi juga dengan pihak Sudis SDA Jakbar dan meninjau mesin pompa air di RW 01 Kamal memang ada kenaikan permukaan air laut juga ada perlintasan air daerah tetangga yaitu Tangerang," sambung Ziki.
Di tempat yang sama, Lurah Tegal Alur Achmad Bayhaki menegaskan, pihaknya terus berkoordinasi kepada para pihak dan sektor terkait untuk memastikan bantuan kepada para pengungsi agar cepat datang.
"Kami sudah berkoordinasi kepada BPBD, Tagana, Sudis Sosial, PMI Jakbar dan pihak terkait lainnya agar cepat merespons serta mendatangkan bantuan dan kebutuhan warga," tandasnya.
Sementara itu, Ujer (40) salah satu warga korban banjir Tegal Alur mengucapkan terima kasih kepada Pemkot Jakarta Barat yang telah berkunjung ke tempat pengungsiannya.
"Terima kasih kunjungan Pak Wakil Camat Kalideres dan jajaran. Tadi kami sampaikan permohonan agar bantuan cepat datang, yaitu makanan siap saji, pampers untuk anak-anak dan lansia, pembalut wanita, selimut, sementara ini baru ada layanan pemeriksaan kesehatan dari puskesmas terdekat," pungkasnya. (Hfz)





