Peremian lapangan basket di RPTRA Kalijodo Angke Tambora mendorong partisipasi masyarakat untuk meningkatkan kesadaran untuk berolahraga dalam menjaga kesehatannya.
Demikian disampaikan Camat Tambora, Holi Susanto, pada saat meresmikan lapangan basket di RPTRA Kalijodo, Kelurahan Angke Kecamatan Tambora, Jakarta Barat, Jumat (31/10).
"Kami berharap lapangan bola basket ini dapat bermanfaat bagi warga sekitar untuk berolahraga dan dapat terawat dengan baik," ungkap Camat Tambora, Holi Susanto.
Di tempat yang sama. Kasatpel Pemuda dan Olahraga (Pora) Kecamatan Tambora, Feri Gunawan menambahkan bahwa lapangan basket ini dibangun dengan tujuan meningkatkan antusiasme masyarakat untuk berolahraga. Ia berharap lapangan basket ini dapat menjadi tempat favorit bagi warga masyarakat, terutama untuk bermain basket.
"Lapangan ini dibangun dengan tujuan agar masyarakat lebih antusias berolahraga. Semoga warga Angke dan kecamatan Tambora dapat menggunakan untuk berolahraga basket," pungkasnya.
Diketahui, lapangan basket RPTRA Kalijodo memiliki ukuran 13 x 25 meter persegi. Pada kegiatan peresmian diawali dengan senam ceria yang dihadiri sekitar 100 peserta. (Kontri/AU)





