Sebagai bentuk kepedulian dan bersatu melawan COVID-19, Bhayangkari cabang Metro Jakarta Barat memberikan bantuan kemanusiaan berupa sembako, nasi boks dan takjil kepada masyarakat di wilayah Kecamatan Kebon Jeruk, Jumat (8/5) sore.
Kegiatan dihadiri Kapolsek Kebon Jeruk Kompol R Sigit Kumono, Wakapolsek Risris Akp Supriyatna, Kanit Sabhara Iptu A Sidik dan personel Polsek Kebon Jeruk. “Pendistribusian sembako, nasi boks dan takjil untuk berbuka puasa dari Bhayangkari Polres Metro Jakarta Barat ini dalam rangka bantuan kemanusiaan kepada masyarakat terdampak wabah COVID-19,†ujar Kapolsek Kebon Jeruk Kompol R Sigit Kumono.
Disebutkan, bantuan yang diberikan antara lain, sebanyak 100 paket sembako berisi beras 3 liter dan mi instan 5 bungkus, 100 nasi boks dan 100 takjil berupa es buah. “Bantuan tersebut didistribusikan oleh personel dan Polwan Polsek Kebon Jeruk,†katanya.
Sasarannya adalah masyarakat yang kurang mampu dan sedang melaksanakan ibadah puasa memasuki hari ke 15 bulan Ramadhan. Antara lain, warga sekitar lokasi pembagian, pedagang kaki lima, pengemudi Ojol, pengemudi Opang, pemulung, dan sopir angkot.
“Dalam kegiatan kami juga mengimbau kepada seluruh masyarakat agar dapat bekerja sama dan ikut serta mengantisipasi penyebaran pandemi COVID-19 dengan mematuhi kebijakan pemerintah dan maklumat Kapolri, memakai masker, dan tetap berada di rumah,†pungkasnya. (Aji)
20 Mei 2024