Penutupan Pembinaan Statistik Sektoral Jakarta Barat Tahun 2025 yang diinisiasi Suku Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Kominfotik) bekerjasama dengan Badan Pusat Statistik Jakarta pada hari terakhir peserta antusias mengikutinya.
Kepala Seksi Aplikasi, Siber dan Statistik (Astik) Sudis Kominfotik Jakarta Barat, Nur Izzudin mengapresiasi peserta yang antusias mengikuti kegiatan tersebut.
"Alhamdulillah pembinaan statistik sektoral berjalan lancar. Terima kasih atas keikutsertaan dan antusiasme para peserta (UKPD) dan BPS Kota Jakarta Barat selaku pembina statistik sektoral. Semoga pembinaan ini dapat terus berlanjut," ujarnya, saat dikonfirmasi pada penutupan Pembinaan Statistik Sektoral di Ruang Wijayakusuma Kantor Wali Kota Jakarta Barat, Rabu (23/4).
Dikatakan Nur Izzudin, kegiatan ini diikuti sebanyak 32 Unit Kerja Perangkat Daerah (UKPD) Pemkot Jakbar dan diharapkan dapat meningkatkan kompetensi statistik UKPD dan semua sektoral yang ada di Jakarta Barat, karena data statistik yang valid sangat penting sebagai landasan perencanaan dan pembuatan kebijakan.
Sementara itu, Ikmal Khalqiah salah satu peserta yang mewakili Suku Dinas Kesehatan Kota Jakarta Barat, mengaku senang dengan adanya kegiatan ini.
"Kegiatan ini sangat penting dan bermanfaat juga membuka wawasan kita sebagai pengelola data. Semoga pembinaan ini dapat terus dilaksanakan," tandasnya.
Sebagai informasi, pada penutupan kegiatan menghadirkan 4 (empat) narasumber antara lain Nurul Hiqmah, membahas proses bisnis statistik, kelembagaan dan sistem statistik Nasional (SSN), Resiwati Fajrina membahas pertumbuhan ekonomi, Stephani Febryanna yang membahas indikator ketenagakerjaan dan Kepala BPS Kota Jakarta Barat, Muhammad Noval yang menyampaikan materi 'menyuarakan data untuk kebijakan publik'. (Hfz)