Kantor WALIKOTA JAKARTA BARAT Tempat Kami Menumpahkan Segenap Pikiran & Tenaga Demi Kesejahteran Masyarakat

DETAIL BERITA

Kota Administrasi Jakarta Barat

Sudis Pusip Jakbar Gelar Sosialisasi Digitalisasi Arsip Keluarga

Kesejahteraan Masyarakat Senin, 13 Juni 2022  413 Reporter : Wahyu CP Edited By Izzudin

Sudis Pusip Jakarta Barat memberikan edukasi digitalisasi arsip keluarga di RPTRA Serasi.

Kesejahteraan Masyarakat

Suku Dinas Perpustaan dan Kearsipan (Pusip) Jakarta Barat menggelar sosialisasi layanan digitalisasi arsip di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Serasi, RW 05, Cengkareng Barat, Senin (13/6). 

Kepala Seksi Kearsipan Suku Dinas Perpustakaan Jakarta Barat, Dewi Irowati mengatakan bahwa pihaknya melakukan kegiatan gerakan tertib sadar arsip dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat bahwa arsip itu penting lantaran dibutuhkan warga, terutama dalam hal menjaga keamanan dan bahaya lainnya, seperti bencana banjir dan kebakaran.

"Kami memberikan edukasi kepada warga Cengkareng Barat, khususnya warga RW 05, untuk melakukan pengelolaan dan pengamanan arsip dari bahaya kebakaran dan banjir." katanya. 

Dewi menjelaskan, warga yang ingin menyimpan arsip secara digital sangat mudah. Mereka tinggal datang dengan membawa dokumen asli. Kemudian arsip tersebut seluruhnya di-scanning dan dimasukkan dalam format DVD serta disimpan dalam database unit tersebut. 

"Dokumen warga yang diarsip secara digital meliputi ijazah, KTP, surat-surat berharga dan BPKB, dan lainnya. Di siapkan DVD, kalau punya email akan dikirim, termasuk dokumen foto-foto," tambahnya. 

Pada sosialisasi layanan digitalisasi arsip diikuti emak-emak. Jumlahnya sekitar 30 warga RW 05 Cengkareng Barat. 

Sementara itu, Sifah (30), warga RW 05, Cengkareng Barat mengaku bersyukur dengan adanya layanan digitalisasi arsip. Layanan ini sangat bermanfaat untuk menjaga keamanan dokumen-dokumen penting keluarga. 

"Back up data dengan digitalisasi arsip akan aman bila terjadi kebakaran atau banjir," terangnya. (why)




BERITA TERBARU
...    
...    
...    
...    
...    
FASILITAS
  
Pendidikan

  
Kesehatan



  
Olah Raga


GOVERNMENT PUBLIC RELATION (GPR)
INFOGRAFIS